kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ayo, mengangkut laba dari jasa pindahan


Kamis, 08 September 2011 / 15:02 WIB
Ayo, mengangkut laba dari jasa pindahan
ILUSTRASI. Tawarkan gaji tinggi, Real Madrid siap jemput Pogba musim depan. TPX IMAGES OF THE DAY


Reporter: Dea Chadiza Syafina, Ragil Nugroho | Editor: Tri Adi

Pindah rumah ataupun pindah kantor tentu merepotkan. Namun, bagi yang jeli melihat peluang, situasi ini justru bisa menjadi lahan bisnis yang menggiurkan. Nah, bisnis pindahan inilah serius digarap Raja Pindah sejak 2004 lalu.

Raja Pindah menyediakan jasa layanan pindahan mulai dari pengepakan, pengangkatan barang hingga pengiriman, penurunan, pembongkaran, barang serta memberikan jaminan keselamatan barang sampai di tujuan.

Raja Pindah berkantor pusat di Jakarta dengan dua cabang di Surabaya dan Balikpapan, plus satu agen di Makassar. "Peluang usaha jasa pindahan ini masih terbuka," kata Panca Firdaus, Business Development Manager Raja Pindah.

Terbukanya peluang inilah yang kemudian membuat Raja Pindah menawarkan waralaban sejak sebulan lalu. Panca mengklaim, tawaran waralaba ini yang pertama di Indonesia. Walau baru sebulan ditawarkan sudah ada dua terwaralaba di Semarang dan Kelapa Gading yang bergabung.

Raja Pindah menawarkan tiga paket waralaba. Yakni paket franchise reguler dengan nilai investasi Rp 30 juta, tanpa biaya sewa atau pembelian truk angkut.

Dengan investasi sebesar itu, terwaralaba hanya mendapatkan satu unit meja kursi beserta satu set komputer lengkap dengan software yang terintegrasi dengan sistem tracking dan tracing kantor pusat. Terwaralaba juga mendapatkan seragam karyawan, papan nama Raja Pindah, perlengkapan promosi, material packing awal, termasuk pelatihan operasional.

Paket kedua adalah reguler plus dengan nilai investasi Rp 55 juta, tanpa biaya sewa truk. Dibandingkan dengan paket pertama, paket kedua akan mendapatkan jasa layanan MAX Logistic untuk pengiriman ekspor maupun impor.

Adapun paket terakhir adalah paket master senilai Rp 110 juta tanpa biaya sewa truk. Paket ini memiliki kelengkapan usaha lebih banyak, berupa dua set komputer untuk administrasi dan pemasaran, 15 seragam karyawan, terpal truk branding Raja Pindah, serta satu troli roda tiga.

Pemegang paket master juga memiliki hak membantu terwaralaba lain dalam pelayanan, termasuk penyewaan truk. "Karena itu untuk paket master disarankan memiliki truk sendiri," kata Panca.

Setelah surat perjanjian diteken, masing-masing terwaralaba akan terikat kontrak kerjasama selama lima tahun. Selama itulah, mereka harus membayar biaya royalti 5% dari total omzet per bulan. Selama setahun pertama, kantor pusat akan mengirimkan satu orang sales representative untuk membantu operasional dan membuka pasar.

Omzet didapatkan dari jasa layanan pindahan sebesar Rp 125.000 per meter kubik untuk lokal area. Konsumen akan mendapat jasa layanan pindahan mulai pengepakan barang, pengiriman, hingga bongkar muat di tempat tujuan. Sedangkan untuk jasa pindahan luar kota tak dipatok harga pasti. "Biaya tergantung jarak," katanya. Walau begitu Panca menghitung, balik modal untuk paket reguler selama 10 bulan, paket reguler plus setahun, dan paket master 18 bulan.

Erwin Halim, pengamat waralaba dari Proverb Consulting, melihat tawaran Raja Pindah cukup prospektif. Namun, yang perlu diperhatikan adalah strategi pemasaran untuk menarik pelanggan. "Perlu promosi gencar," saran Erwin.

Raja Pindah
Jl. Tanjung Barat Raya No. 168, Pasar Minggu,
Jakarta Selatan 12530
Telp: 085885123687

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×