kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Circledoo masuk jajaran start up menjanjikan


Jumat, 08 September 2017 / 22:48 WIB
Circledoo masuk jajaran start up menjanjikan


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - Tech in Asia menempatkan Circledoo di urutan ke-2 dari daftar 17 star up yang menjanjikan pada akhir Agustus kemarin. Hal tersebut diungkapkan oleh Cofounder sekaligus Chairman Marwoto Soebiakno kepada KONTAN di sela-sela launching Circledoo di Jakarta, Jumat (8/9).

"Kami kaget juga mendapatkan kabar Circledoo berada pada urutan ke-2 saat start up yang menjanjikan. Karena kabar itu diterima seminggu setelah launching terbatas pada 18 Agustus kemarin," ungkap Marwoto.

Circledoo adalah social network dan skills sharing online platform pertama di Indonesia dan Asia guna mendorong terjadinya pertukaran keahlian dan keterampilan khususnya life skills Targetnya adalah generasi muda.

"Kita tahu bahwa budaya ngumpul dan nongkrong sudah begitu mengakar di kalangan masyarakat Indonesia. Melalui Circledoo orang bisa nongkrong dengan cara baru, lebih produktif, dan menghasilkan ungkap cofounder sekaligus CEO Circledoo Tasa Nugraha Barley.

Tasa bilang pertukaran keahlian dilakukan melalui pertemuan tatap muka agar tidak menghilangkan nilai humanis. Ia yakin melalui pertemuan langsung pertukaran keahlian dapat dilakukan secara efektif.

Pertukaran keahlian dapat dilakukan secara cuma-cuma atau berbayar. Sehingga Circledoo dapat dijadikan sebagai sumber pendapatan alternatif.

Jika berbayar skemanya uang yang dibayarkan oleh peserta akan masuk ke rekening Circledoo. Bila tidak ada komentar dan penilaian negatif dari peserta maka Circledoo akan mentransfer uang tersebut ke pemberi materi.

Saat ini Circledoo tidak akan melakukan pemotongan biaya administrasi untuk pembayaran tersebut. Saat ini Circledoo dapat diakses pada www.circledoo.com. Marwoto menargetkan Circledoo dapat diakses melalui iOS dan Android pada Desember 2017.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×