kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Menggulung cuan bisnis Lumpia Basah 88


Jumat, 04 Agustus 2017 / 21:32 WIB
Menggulung cuan bisnis Lumpia Basah 88


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Johana K.

Jajan tradisional masih menjadi pilihan ditengah-tengah banyaknya pilihan  kue bergaya kekinian. Salah satu menu yang masih banyak menjadi buruan, baik oleh warga dari tempat asalnya maupun pelancong adalah lumpia. Makanan khas Semarang, Jawa Tengah ini memang cukup populer dan mudah ditemukan.

Salah satu pemain baru adalah Zepi Ari, yang membuka Lumpia Basah 88 Depok. Laki-laki yang lebih akrab disapa Ari ini membuka usahanya lima bulan lalu. Saat ini gerainya sudah ada tiga, semuanya berada di Depok, Jawa Barat.

Mendapatkan respon positif dari konsumen, dia langsung menawarkan kemitraan. Alhasil, sudah ada satu mitra yang bergabung di Jakarta Selatan. Bila tidak kendala, dia bakal membuka dua gerai baru milik pribadi.

Menyasar konsumen kelas menengah kebawah, Zepi membanderol harga produknya mulai dari Rp 8.000 sampai Rp 10.000 per biji. Agar konsumen tidak bosan, ada tiga varian lumpia yang dijual yaitu original, sosis, dan bakso.

Lumpia Basah 88 Depok menawarkan kemitraan dengan investasi Rp 5 juta. Dengan modal itu, fasilitas yang didapatkan mitra adalah satu unit booth, peralatan dan perlengkapan memasak, bahan baku awal, branding, pelatihan, dan perlengkapan tambahan lainnya.

Berbeda dengan kemitraan lainnya, mitra tidak perlu membeli bahan baku dari pusat. Maklum, bahan baku lumpia, seperti rebung dan kulit lumpia tak bisa bertahan lama. Zepi pun memberikan resep dan cara pembuatan lumpia. "Kalau ambil dari pusat nanti biaya produksinya bisa membengkak karena ada biaya kirim," katanya pada KONTAN, Selasa (1/8).

Berdasarkan perhitungannya, dalam waktu satu sampai dua bulan, mitra sudah bisa balik modal. Asalkan, saban harinya bisa memenuhi target penjualan sebesar Rp 400.000-Rp 500.000.

Setelah dikurangi biaya bahan baku dan operasional, porsi keuntungan bersih yang bisa dikantongi mitra sekitar 40% dari omzet.
Tahun ini, Zepi menargetkan bisa mengoperasikan lima gerai di wilayah Depok . Untuk menjaring lebih banyak mitra dan konsumen, dia menggunakan promosi melalui media sosial.   

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×