kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pasokan terbatas, pohon jeruk kimkit sudah ludes terjual


Kamis, 15 Februari 2018 / 09:10 WIB
Pasokan terbatas, pohon jeruk kimkit sudah ludes terjual


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Johana K.

KONTAN.CO.ID - Pohon jeruk kim kit menjadi salah satu pelengkap perayaan Tahun Baru China atau Imlek. Pohon jeruk yang rimbun dengan buah yang lebat menjadi salah satu dekorasi rumah. Warga keturunan Tionghoa menganggap pohon ini melambangkan keberuntungan alias  hoki.  

Jelas, pohon ini banyak diburu. Hikmah, pemilik Nanay Flora, bahkan sampai kehabisan stok. Padahal, permintaan konsumen masih terus berdatangan. Selain florist, pohon jeruk kimkit ini banyak dijual oleh para penjual tanaman.

Hikmah juga mengatakan, stok pohon jeruk ini terbatas. Sebab, pasokan pohon jeruk dari importir menurun. Asal tahu saja, tanaman ini didatangkan langsung dari negeri asalnya, China.

"Hari ini masih ada saja yang cari tapi kami sudah tidak ada stok," katanya pada KONTAN, Rabu (14/2). Untuk tahun ini, dia pun hanya kebagian 12 unit pohon yang semua sudah laku terjual.  

Rata-rata pelanggan mulai memesan tanaman ini satu minggu menjelang hari raya. Hikmah menjual pohon jeruk kimkit mulai dari Rp 850.000 sampai Rp 1,2 juta per pohon. Biasanya, dia sudah menambahkan ornamen dekorasi berwarna merah.  

Tak jauh berbeda, Emerys Flowers yang juga sudah kehabisan stok sejak empat hari lalu. Konsumen yang mencari tanaman mendekati hari perayaan dipastikan tidak akan terlayani.

Agar konsumen tidak kecewa saat datang ke galeri Emerys pun kemudian diberi penawaran rangkaian bunga Imlek. Tidak sedikit pelanggan yang menerima saran tersebut.

Senada dengan Hikmah, Sarah Sugandi, Asisten Pemilik Emerys Flowers mengatakan, keterbatasan stok ini dipengaruhi pasokan tanaman dari impotir yang menipis.  

Di Emerys Flowers, konsumen sudah mulai memburu pohon rejeki ini sejak sebulan yang lalu. Sarah pun hanya menjual pohon jeruk kimkit ini dengan jumlah puluhan saja.  

Kebanyakan konsumen memilih pohon jeruk setinggi dua meter. Pohon jeruk ini ditempatkan di sisi kanan dan kiri pintu masuk rumah. Agar kian menarik, tanaman ini juga didekorasi sesuai dengan shio Imlek tahun ini. "Untuk tahun ini kami menggunakan nuansa anjing mulai dari vas yang berbentuk anjing hingga menggunakan hiasan berbentuk anjing diatas tanaman," katanya. Di Emerys Flower, pohon jeruk kimkit dijual mulai dari Rp 1,5 juta sampai puluhan juta.

Biasaya, untuk menyelesaikan dekorasi satu pohon, karyawan Emerys hanya membutuhkan waktu satu hari. Total ada sekitar 35-50 orang karyawan yang bergabung dengan usaha bunga ini.

Sarah menambahkan kendala persiapan tanaman menjelang Imlek tahun ini adalah permintaan yang menumpuk. Lantaran, momennya berbarengan dengan perayaan hari Valentin. Dia mengaku harus lembur hingga dini hari untuk menyelesaikan seluruh pesanaan sesuai dengan jadwal yang ditentukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×