kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Peluang gurih bisnis sosis asal Lampung


Minggu, 23 November 2014 / 14:22 WIB
ILUSTRASI. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga


Reporter: Izzatul Mazidah | Editor: Havid Vebri

Tawaran kemitraan sosis terus bermunculan. Tawaran terbaru datang dari Fais yang mengusung brand King Sosis asal Lampung Tengah. Berdiri Agustus 2014, King Sosis langsung menawarkan kemitraan. Saat ini jumlah mitra usahanya baru ada satu di Lampung.

King Sosis menawarkan aneka olahan sosis ayam dan daging sapi dengan berbagai varian rasa. Antara lain sosis keju, sosis barberque, sosis original, sosis lada hitam, sosis. Selain itu, ada juga sosis dalam balutan roti dan sosis balutan mi.

Aneka sosis ini disajikan dengan cara digoreng dan dibakar. Ada pun harga jualnya mulai Rp 5.000 sampai Rp 17.000 per sosis. Dalam kemitraan ini, King Sosis menawarkan dua paket kemitraan, yakni  paket hemat senilai Rp 3,5 juta dan paket lengkap Rp 5,5 juta.

Dalam paket hemat, mitra mendapat fasilitas  booth bongkar pasang, meja pajang bongkar pasang, banner, kompor dua tungku, selang dan regulator, pisau pemotong ukuran medium, plastik packaging, baskom, tusuk sate, talenan, kuas, panduan cara membuat sosis, seragam karyawan, dan bahan baku.

Dalam paket lengkap, mitra mendapat fasilitas lebih banyak. Fasilitas booth-nya juga untuk skala outdoor. Dalam kerjasama ini, mitra tidak dikenakan biaya franchise fee dan royalty fee. Namun, mitra wajib membeli bahan baku sosis dari pusat seharga Rp 3.000 sampai Rp 4.000 per buah.

"Mitra boleh mengambil dalam jumlah banyak untuk stok penjualan," kata Fais. Menurutnya, mitra bisa menjual 30 sosis dalam sehari dengan omzet mencapai Rp 4,5 juta per bulan. Dengan laba bersih sekitar 30%, mitra bisa balik modal dalan tiga bulan sampai empat bulan.

Agar target tercapai, mitra harus memilih lokasi yang strategis sebagai tempat berjualan, seperti di depan minimarket atau di pemukiman padat penduduk. Fais menargetkan, tahun depan bisa menjaring minimal 15 mitra baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×