Reporter: Rizki Caturini, Tri Sulistiowati | Editor: Rizki Caturini
Menjelang liburan akhir tahun seperti ini, para agen wisata sudah mulai sibuk membungkus paket wisata untuk ditawarkan kepada masyarakat. Maklum saja, biasanya banyak orang mencari destinasi wisata untuk menghabiskan liburan Natal dan tahun baru bersama keluarga. Itu sebabnya, akhir tahun menjadi salah satu momentum yang ditunggu-tunggu para pelaku usaha travel agent untuk menggenjot pendapatan usaha.
Iskandar Hardoyo, Direktur Aviatour, mengatakan, tren wisata tahun ini didominasi oleh paket perjalanan ke negara-negara di Eropa. Agen perjalanan yang berkantor pusat di Kemayoran, Jakarta Pusat ini menawarkan beberapa paket wisata seperti paket Eropa Fiesta yang mengunjungi negara-negara seperti Spanyol, Prancis, Italia, dan Austria dalam 12 hari. Paket ini dibanderol mulai US$ 2.199.
Selain itu, banyak juga masyarakat Indonesia yang mencari paket-paket wisata ke negara-negara di Asia yang memiliki musim dingin. "Mereka ingin merasakan sensasi musim dingin yang tidak mereka rasakan di Indonesia," kata Iskandar.
Salah satu paket wisata ke Asia yang ditawarkan Aviatour seperti paket ke Harbin, China, selama 10 hari dengan harga mulai dari US$ 1.459. Di sana wisatawan akan mendapatkan pengalaman festival es dan salju di akhir tahun.
Gita, Staf Pemasaran agen perjalanan Indo Citra Tamasya menambahkan, tingginya minat masyarakat Indonesia untuk berlibur ke Eropa karena banyaknya agen wisata yang menawarkan paket dengan potongan harga. Indo Citra Tamasya misalnya menawarkan paket liburan Eropa 10 hari 9 malam dengan harga mulai US$ 2.800. "Padahal, untuk harga normal bisa mencapai US$ 4.000," kata dia.
Banyaknya permintaan paket liburan Eropa ini sudah terlihat sejak dua tahun terakhir. Selain itu, paket liburan tematik juga sedang digandrungi para wisatawan. Ada juga masyarakat Indonesia yang pergi berplesir sekaligus mengikuti ajang lari marathon, sepeda, dan lainnya di negara tertentu. Salah satu ajang lari yang banyak menyedot perhatian adalah lari marathon Tokyo. Agar lebih menarik, Indo Citra mengemasnya dengan harga paket wisata murah mulai dari USD 2.100.
Meski tujuan wisata ke negara Asia dan Eropa sedang tren, namun, Iskandar juga melihat wisata di dalam negeri yang belum populer seperti Kalimutu, Ende, dan Pulau Komodo mulai diminati wisatawan lokal. "Dukungan promosi dari media lokal membuat masyarakat mulai tertarik untuk mengeksplorasi tempat-tempat wisata di dalam negeri tersebut," ujarnya.
Iskandar melihat, pertumbuhan kelas menegah di Indonesia serta perekonomian negara yang relatif stabil akan membuat prospek bisnis agen wisata makin bersinar di tahun depan. Dia optimistis pertumbuhan pasar mencapai 10%-20% di tahun 2015. n
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News