Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Sanny Cicilia
KONTAN.CO.ID - MAKASSAR. Kalla Grup menggelar Kalla Youth Fest 2018 (KYF), suatu festival untuk anak muda kreatif di wilayah Indonesia timur yang diselenggarakan di Nipah Mall Makassar dari 9 hingga 11 November 2018.
Pada tahun sebelumnya, Kalla Group juga pernah menggelar festival yang sama. Untuk tahun ini mengusung tema Be A Change Maker dan berfokus pada kolaborasi, komunitas, dan konten.
Dalam KYF 2018 menghadirkan 50 pembicara inspiratif dari industri kreatif yang membahas kreativitas, kewirausahaan, dan teknologi. Selain itu, ada juga belasan produk prototype startup dari kota Makassar, puluhan UMKM dan apresiasi bagi karya instalasi seni dari seniman nasional dan lokal akan hadir di area seluas 583 m2.
Disa R. Novianty, Corporate Strategic and Development Director Kalla Grup menyampaikan KYF merupakan festival anak muda pertama yang digelar di Makassar, bahkan telah menjadi pionir di wilayah timur Indonesia.
"Di tahun pertama, KYF telah mendapatkan respons yang cukup masif, terbukti dari antusiasme masyarakat, khususnya millenial yang hadir melebihi target yang diharapkan,” katanya.
Ia menambahkan, kegiatan KYF dapat menjadi wadah yang menampung ide-ide kreatif dari anak muda dan berbagai komunitas di Indonesia. Dengan diselenggarakannya acara ini, ia berharap dapat menghasilkan ide, gagasan dan konten dari kolaborasi dan komunitas yang hadir yang tepat sasaran, aktual, dan menjawab kebutuhan masyarakat.
President Director Kalla Group Solihin Kalla mengungkapkan pihaknya akan menggelar acara ini setiap tahun. Dalam KYF, Kalla Group juga meluncurkan Saoraja Hub dan menggelar sebuah kompetisi inovatif bagi startup yang ingin mengembangkan ide-idenya.
Kompetisi Inovatif ini, katanya, mencari para startup yang ingin membangun Indonesia melalui pengembangan ekonomi kreatif menjadi lebih baik, dengan tema yang sudah ditentukan oleh Kalla Group dan WIR Group.
Ia menambahkan, nantinya para startup diminta mengembangkan inovasi baru yang difokuskan pada sektor trading atau marketplace, konstruksi, propoerti, financial technology, energi, pendidikan, transportasi dan logistik, agrikultur dan agribisnis.
"Nanti ada 5 finalis startup yang terpilih ke dalam kategori semi finalis. Startup semi finalis ini akan diberikan akses jaringan, modal, dan bimbingan untuk tumbuh bersama di bawah Saoraja Hub selama 6 bulan," pungkasnya, Sabtu (10/11).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News