Reporter: Venny Suryanto | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia memulai sebuah program yang bertujuan mencari dan membina usaha sosial yang berfokus pada solusi inovatif dan kreatif untuk mengatasi masalah pendidikan, lingkungan, dan ketenagakerjaan.
Proses rekrutmen dan pendekatan publik akan dilakukan untuk mencari perusahaan berbasis sosial yang tepat untuk turut ambil bagian dalam Hyundai Start-up Challenge.
Hyundai Start-up Challenge tersebut bertujuan untuk membangun sebuah ekosistem yang sehat dimana peran perusahaan sosial yang berkelanjutan dapat diperluas melalui bermacam ide kreatif seperti kewirausahaan pemuda dan sosial untuk mencari solusi inovatif dalam mengatasi berbagai masalah sosial.
Head of Hyundai Motor Asia Pacific HQ, Young Tack Lee, mengatakan Hyundai Start-up Challenge adalah program akselerasi yang berlangsung selama 5 bulan untuk membantu 10 perusahaan berbasis sosial dalam mencapai potensi mereka sepenuhnya.
Pada proses pendaftaran, pihaknya akan memilih 15 bisnis teratas berdasarkan model bisnis mereka, penciptaan pasar dan pendapatan, stabilitas keuangan dan potensi pertumbuhan. Tim yang terpilih akan diundang untuk bergabung dengan Camp dan Audition untuk memulai program dan menjalani sesi wawancara.
10 bisnis terbaik akan menerima hibah masing-masing sejumlah Rp 100 juta. Di akhir program, empat tim teratas akan dipilih dan masing-masing tim akan menerima hibah tambahan senilai Rp 1 miliar.
Proses pendaftaran akan berlangsung hingga 21 Februari 2020 dan 15 bisnis yang terpilih akan diumumkan pada awal Maret 2020 untuk melanjutkan ke fase Camp dan Audition pada pertengahan Maret 2020.
Ia juga bilang, selama program akselerasi, para peserta akan mendapat bimbingan melalui proses matchmaking untuk menemukan mentor yang paling cocok dan sesuai dengan keahlian yang dibutuhkan masing-masing tim.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News