kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Halodoc umumkan raih pendanaan seri C sebesar US$ 80 juta


Rabu, 21 April 2021 / 18:34 WIB
Halodoc umumkan raih pendanaan seri C sebesar US$ 80 juta
ILUSTRASI. Halodoc umumkan raih pendanaan seri C sebesar US$ 80 juta


Reporter: Ratih Waseso | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Genap masuk usia lima tahun, Halodoc telah tumbuh menjadi platform layanan kesehatan terintegrasi yang menghubungkan jutaan masyarakat Indonesia dengan produk dan layanan kesehatan yang aman dan berkualitas.

Tepat di tahun ke lima Halodoc berinovasi, Jonathan Sudharta, CEO & Co-Founder Halodoc mengatakan, pihaknya resmi meraih pendanaan seri C sebesar US$ 80 juta yang dipimpin oleh Astra dan melibatkan diantaranya Temasek, Telkomsel Mitra Inovasi (TMI), Novo Holdings, Acrew Diversify Capital Fund, serta Bangkok Bank.

"Kami bersyukur bahwa hari ini kami mengumumkan secara resmi bahwa kami mendapatkan kepercayaan baru dari beberapa investor baru dan juga investor yang existing untuk bersama-sama kita memudahkan layanan kesehatan untuk Indonesia," jelas Jonathan dalam teleconference Lima Tahun Halodoc Berinovasi pada Rabu (21/4).

Pendanaan tersebut akan dialokasikan untuk memperluas penetrasi Halodoc di berbagai vertikal kesehatan utama, serta meningkatkan pengalaman pengguna melalui teknologi.

Baca Juga: Allianz Life gandeng Bukalapak dan Gojek, pasarkan asuransi kesehatan

Sejak 2018, Halodoc mengalami pertumbuhan signifikan yaitu hingga 16 kali lipat. Lebih lanjut, pertumbuhan pengguna aktif mencapai 25 kali lipat dalam periode waktu yang sama. Jonathan menambahkan, ekosistem Halodoc kini telah didukung lebih dari 20.000 mitra dokter berlisensi, 2.000 RS/klinik/laboratorium serta 4.000 apotek terdaftar yang tersebar di ratusan kota di Indonesia.

"Pertumbuhan memang signifikan dibandingkan 3 tahun yang lalu kita tumbuh 25 kali lipat secara angka pertumbuhan," imbuhnya.

Selain itu, dalam 5 tahun terakhir Jonathan mengungkap pihaknya sudah dipercaya oleh lebih dari 20 asuransi yang bekerja sama untuk memudahkan pasien dalam akses menjangkau kesehatan.

Di tahun ini, dimana fokus utama pelaku industri kesehatan adalah bersama-sama menyukseskan program vaksinasi nasional, Halodoc telah menjadi mitra resmi pertama dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan menghadirkan Pos Pelayanan Vaksinasi COVID-19. Langkah tersebut merupakan bentuk kontribusi Halodoc pada program percepatan vaksinasi nasional.

Tercatat hanya dalam satu bulan, Halodoc telah berhasil menghadirkan pos pelayanan vaksinasi COVID-19 secara drive thru di tujuh lokasi di Indonesia yang secara kumulatif telah berhasil memvaksinasi hampir 80.000 masyarakat Indonesia.

Baca Juga: PT Itama Ranoraya Tbk (IRRA) Mengincar Pertumbuhan Kinerja 80%-100% Tahun Ini

Djony Bunarto Tjondro, Presiden Direktur Astra, mengatakan, partisipasi Astra dalam fundraising oleh Halodoc menunjukkan kepercayaan pihaknya pada visi dan komitmen Halodoc dalam mengatasi tantangan sehubungan dengan akses layanan kesehatan di Indonesia.

"Pandemi yang terjadi hingga saat ini sangat menjadi tantangan bagi sistem layanan kesehatan nasional dan kami percaya investasi yang dilakukan oleh Astra dapat mendukung Halodoc untuk terus memberikan solusi inovatif yang dapat memberikan manfaat bagi kehidupan jutaan masyarakat Indonesia," jelas Djony.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyampaikan, Pemerintah mengajak Halodoc untuk dapat membantu transformasi di bidang kesehatan. Terlebih di tengah keterbatasan jumlah dokter dan kondisi geografis di Indonesia, sehingga peran teknologi sangat membantu.

"Selamat ulang tahun ke-5 untuk Halodoc, semoga seiring bertambahnya usia, semakin bertambah juga pengabdiannya bagi negara. Terima kasih kepada Halodoc karena sudah banyak membantu program vaksinasi di Indonesia, menghadirkan inovasi drive thru dan menjadi salah satu yang pertama, dengan antusiasme masyarakat yang tinggi," ungkap Budi.

Sebagai informasi total pengguna aktif bulanan di Halodoc saat ini mencapai 20 juta. Adapun jangkau Halodoc juga sudah hampir ke seluruh wilayah di Indonesia, termasuk daerah terluar seperti Aceh, Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua.

Selanjutnya: Inilah 5 lokasi Sentra Vaksinasi Covid-19 Bersama

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×