kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Lotte Mal akan hadir di 4 lokasi lagi di Indonesia


Kamis, 18 April 2013 / 14:03 WIB
Lotte Mal akan hadir di 4 lokasi lagi di Indonesia
ILUSTRASI. Spesial promo 11.11, KFC The Best Thursday (TBT) beli 10 ayam dengan harga hemat, hanya Rp 90.000 (dok/KFC)


Reporter: Oginawa R Prayogo | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. Perusahaan ritel raksasa asal Korea Selatan, Lotte tidak hanya menghadirkan PT Lotte Shopping Avenue Indonesia (LOVE) di Ciputra World Jakarta saja. Perusahaan ritel dari Negeri Ginseng itu juga akan hadir di 4 lokasi lainnya hingga 2018.

Suh Chang Suk, Presiden Direktur LOVE menjelaskan pihaknya menargetkan dapat mempunyai 5 gerai mal dalam 5 tahun ke depan. "Kami sudah menyiapkan US$ 500 juta untuk 5 mal," ujarnya saat jumpa pers di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Kamis (18/4).

Suh Chang menjelaskan, pihaknya sudah mengincar lokasi baru untuk mal barunya di Surabaya dan Medan. Sayangnya, dia ogah memberikan rincian kapan pembukaan mal baru itu bisa beroperasi. Ia hanya bilang, pembukaan gerai baru itu setidaknya akan merekrut 8.000 - 10.000 pekerja sampai tahun 2018.

Selain membuka gerai, Lotte berencanan memboyong brand ambassador mereka, yaitu girl band asal Korea Selatan SNSD. Suh Chang berjanji akan mengupayakan girl band ini datang ke Indonesia. "Kami akan usahakan datangkan SNSD, saat ini sedang kami cek jadwal mereka," ujar Suh Chang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×