Reporter: Ratih Waseso | Editor: Markus Sumartomjon
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Maraknya beauty influencer di media sosial menunjukkan bahwa sektor kecantikan dan perawatan tubuh sedang digandrungi masyarakat, khususnya kaum hawa. Mulai dari make up yang menggunakan bahan alami hingga peralatan yang ramah lingkungan kini gencar ditawarkan oleh produsen.
Salah satu pemain di bisnis make up ialah usaha rintisan atau start up Mad For Make Up besutan Shirley Oslan. Shirley menceritakan awal mula bisnis ini hadir dengan produk sponge make up, tepatnya di bulan April 2017.
"Jadi ceritanya saya ke toko peralatan kecantikan bersama suami, dan mau beli sponge by BeautyBlender warna pink. Suami saya kaget harganya Rp 300.000. Berhubung dia latar belakangnya teknik jadi tahu materialnya apa dan berapa harganya, buat dia harga sponge make up ini tak masuk akal. Lalu dia ke China ke pabriknya si pink sponge dan tahu mereka beri harga 1.000% lebih dari biaya, nah dari situ kami merintis Mad For Make Up," kenang Shirley.
Baca Juga: Sukses Meracik Cuan dari Produk Kecantikan
Mad For Make Up mengklaim unggul dengan menciptakan produk kecantikan dengan harga yang terjangkau dan kualitas terjamin. Shirley menyebut Mad For Make Up merupakan perusahaan yang berdasar pada komunitas, jadi produk yang dibuat sesuai dengan permintaan pasar yang ada.
Baca Juga: Pesta nikah impian cuma modal Rp 35 juta, bisa! Begini caranya
Ia mencontohkan untuk produk pensil alis dibandrol seharga Rp 99.000. Padahal pensil alis ini dibuat di satu pabrik dengan ABH Brow pensil dengan harga pasarnya lebih dari Rp 300.000 per buahnya
Baca Juga: Beauty Blogger dan E-Commerce Membuat Pasar Skin Care Kian Cantik
"Ada lagi kami punya produk Effortless dengan harga juga Rp 99.000 yang juga satu pabrik dengan Nudestix yang harganya Rp 300.000 lebih dengan formula yang sangat mirip," terang Shirley.
Shirley mengakui Produk Mad For Make Up memang belum beragam jenis di antaranya beauty sponge, mekap dekoratif seperti lip pencil, pensil alis, highlighter, dan tahun ini akan meluncur produk baru, yaitu merchandise skincare. Namun kembali kekuatan Mad For Make Up ialah menyediakan produk dengan harga terjangkau yaitu rata-rata di bawah Rp 100.000.
Saban bulannya Mad For Make Up dapat menjual 2.000-3.000 produk. Saat ini produk highlighter Mad For Make Up jadi yang banyak dicari.
Mad For Make Up masih menggunakan jalur daring atau online untuk memasarkan produknya seperti melalui Shopee, Sociolla, Tokopedia, Lazada, Zalora, FThing, Ponnybeaute, Makeupuccino, Shonet. Sedangkan pemasaran offline masih tersedia di Sociolla Offline, Goods Dept, serta Makeupuccino Bandung dan HGL Bandung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News