kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mebel kayu Kalimalang tetap eksis berkat pesanan custom (1)


Sabtu, 05 Januari 2019 / 06:30 WIB
Mebel kayu Kalimalang tetap eksis berkat pesanan custom (1)


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Johana K.

KONTAN.CO.ID - Sentra penjualan furnitur banyak tersebar di sekitar ibukota Jakarta. Nah, khusus di wilayah Jakarta Timur, ada beberapa sentra mebel yang tergolong legendaris. Salah satunya di kawasan Kalimalang.  

Sentra furnitur ini memang sudah cukup dikenal warga Jakarta karena keberadaannya sudah mencapai puluhan tahun. Ada dua faktor yang membuat kawasan ini masih eksis hingga kini, yakni harga yang ramah di kantong serta adanya kemungkinan konsumen untuk menawarnya, serta perajin bisa membuat furnitur pesanan. 

Kalau tertarik, cukup mudah menyambangi kawasan tersebut. Pertama, dengan menggunakan kendaraan umum yang dapat mengantarkan Anda sampai di depan area workshop furnitur. Kedua, dapat menggunakan kendaraan pribadi dan dapat diparkir di depan workshop yang dituju. 

Saat KONTAN mengunjungi lokasi pada Rabu (25/12) yang terekam pandangan mata adalah jajaran toko yang dibuka dengan dipenuhi aneka kursi, meja, dan lainnya. 

Bila ingin berburu mebel, lebih baik Anda berkunjung ke sejumlah gerai sebelum mengambil keputusan untuk membeli. Sebab, ada lebih dari 10 gerai yang bisa menjadi pilihan. Jam operasi mulai pukul 08.00 sampai 21.00 WIB. Natal kemarin, gerai di sana pun tetap buka. 

Sayang, siang itu area parkir terlihat kosong. Tidak ada pelanggan yang mampir untuk berbelanja atau sekedar melihat-lihat. Para penjaga toko pun terlihat duduk santai sambil bermain ponsel. 

Harto Nuansa, pemilik Nuansa Furniture bercerita bila sentra tersebut sudah berdiri sejak 20 tahun lalu. Terdapat belasan gerai yang menawarkan produk sejenis dengan beragam harga.

Ia sendiri sudah membuka gerai sejak 15 tahun lalu.  Sebelumnya, dia adalah karyawan salah satu gerai furnitur disana. "Natal ini sepi pengunjung. Minggu lalu ada permintaan pesanan perabot," katanya ke KONTAN.
Untuk menarik minat konsumen, ia enggan mengerek harga jual meski masuk libur akhir tahun. Yakni berkisar Rp 200.000 sampai Rp 5 juta per item.

Kalaupun ada konsumen, kebanyakan berupa barang pesanan alias custom sesuai keinginan pemesan. Rata-rata butuh waktu tujuh hari untuk menyelesaikan pesanan tersebut. Para pemesan tidak cuma datang dari Jakarta saja, tapi juga sekitar ibukota, hingga Bandung dan kota di Jawa Barat dan Jawa Tengah. 

Rusmiati, pemilik Dian Furniture mengaku permintaan pelanggan di momen Natal kali ini cukup positif meskipun tidak terjadi lonjakan tinggi. Pembeli berasal dari sekitar ibukota.

Sayang, ia tidak memberi informasi besaran omzet. Yang jelas, para konsumen kebanyakan meminta pesanan set kursi, nakas dan perkakas sederhana lainnya. Omzet itu tidak terlepas dari kebijakannya yang tidak mengerek harga jual. Yakni antara Rp 100.000 sampai Rp 1,6 juta per item.                    

(Bersambung)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×