Reporter: Jane Aprilyani, Merlina M. Barbara, Rani Nossar | Editor: Tri Adi
Potensi bisnis lemari penyimpanan berpendingin (cold storage) produk perikanan masih besar. Pelaku usahanya belum terlalu banyak, namun kebutuhannya besar untuk mengawetkan ikan selama distribusi. Bentuknya kini beragam mulai mobil hingga sepeda motor roda tiga.
Indonesia sebagai negara penghasil ikan memunculkan berbagai potensi usaha. Salah satunya adalah bisnis lemari pendingin untuk penyimpanan alias cold storage dalam proses distribusi. Fungsinya untuk menyimpan produk perikanan agar lebih tahan lama. Ini penting untuk menjaga kualitas dan menjaga harga jual dari nelayan.
Itulah yang membuat usaha lemari pendingin ikut berkembang. Kini banyak pelaku usaha yang memproduksi cold storage mobile dengan berbagai ukuran dan dimodifikasi untuk kebutuhan nelayan dan industri. Selain karoseri mobil, ada juga pendingin ruangan yang diangkut dengan motor roda tiga dan ukurannya tidak terlalu besar dengan menggunakan tenaga surya. Ini cocok untuk wilayah yang sulit mendapat akses listrik maupun genset.
Salah satu pelaku usaha lemari pendingin ini adalah Erwin Hartono Suminto lewat PT Mentari Adifajar. Dia membuat mesin pendingin untuk mobil niaga, seperti truk. Dengan desain dan rancangan sendiri, truk dengan lemari pendingin dengan daya angkut 500 kg hingga 5 ton. Kotak lemari ini berasal dari bahan polyurethane rigid foamed, lembaran baja anti karat untuk interior dan eksterior luar dari lembaran aluminium dan lapisan cat tahan cuaca.
Fungsi kotak itu untuk mengangkut hasil laut, daging, hasil pertanian, atau produk farmasi. Erwin juga membuat lemari pendingin bagi pasar UKM dengan membangun mesin pendingin di motor roda tiga. “Tahun 2007 lalu sudah ada dengan dua tipe yaitu untuk pengiriman barang dan kaca yang tertutup dan untuk mengawetkan makanan siap saji,” imbuh dia.
Cold storage untuk motor roda tiga membutuhkan motor dengan kapasitas mesin 147 cc-152 cc dengan ukuran 3.100 mmx1.250 mmx1.700 mm. Agar kotak penyimpanan selalu dingin, di bawah kotak ditaruh mesin pendingin dengan zat pendingin, mesin penggerak, dan pengatur suhu.
Harga jual beragam
Konsumen PT Mentari Adifajar sudah datang dari berbagai daerah seperti Mojokerto, Jakarta, Surabaya dan daerah lainnya. Harga jual motor roda tiga maupun mobil pendingin berkisar antara Rp 60 juta hingga Rp 800 juta per unit.
Erwin mengklaim meski terbilang mahal, namun pembuatan lemari pendingin ini semata-mata untuk membantu UKM dalam menjalankan usaha. Dia juga ingin mengedukasi masyarakat bahwa penggunaan lemari pendingin juga bermanfaat untuk menghindari pengusaha makanan pakai bahan kimia untuk mengawetkan makanan.
Dia tidak mau menyebutkan angka omzet saban bulan, lantaran jumlah unit kotak pendingin tidak pasti. Sementara, Rocky asal Surabaya sejak tahun 2007 lewat bendera usaha Kingtama Indonesia, menjual khusus motor roda tiga dan menerima desain serta modifikasi sesuai pesanan pelanggan. Proses pembuatan cold storage terdiri dari tiga bagian yang diawali dari penentuan desain, pembuatan kotak pendingin dan finishing yang terkait penambahan logo usaha.
Pembuatan kotak pendingin membutuhkan waktu sekitar dua minggu. Lapisan luar terbuat dari aluminium anti karat dan bagian dalam terdiri dari fiberglass dan bagian tengah diberikan gabus (styrofoam) yang berfungsi untuk menahan suhu agar tetap stabil.
Sementara kerangka kotak pendingin dibuat dari besi yang dibentuk sesuai dengan pesanan desain. Lapisan aluminium akan dicat agar terlihat lebih menarik.
Rocky memilih motor roda tiga ketimbang roda dua agar bisa membangun kotak penyimpanan dengan kapasitas yang lebih besar. Salah satu keistimewaan motor roda tiga adalah bagian motor yang bisa dibongkar pasang. Cara ini memudahkan proses modifikasi kendaraan.
Saat ini Rocky dibantu satu tim yang berisi 15 karyawan. Dari situ dia bisa memodifikasi dua hingga tiga motor dalam tempo dua minggu. Selain mengerjakan cold storage, Kingtama Indonesia juga menerima jasa karoseri pembuatan motor roda tiga untuk golf, kafe, pemadam kebakaran, kedai kopi, motor wisata, kotak sampah biasa sampai hidrolis, dan depot atau jual makanan.
Kingtama Indonesia dapat mengerjakan 50 hingga 100 motor pengangkut berbagai fungsi senilai Rp 20 juta hingga Rp 58 juta per unit. Dalam satu bulan dirinya mampu mengantongi omzet di atas Rp 100 juta. Pangsa pasar terbesar Kingtama Indonesia berasal dari wilayah Indonesia Timur.
Nozomi Otomotif Indonesia, produsen motor cold storage roda tiga di Jakarta juga menyediakan berbagai bentuk motor dengan kotak penyimpanan yang memang didesain untuk para pengusaha IKM. Leo Zahar, Presiden Direktur PT Nozomi Otomotif Indonesia menyampaikan, meski tergolong motor roda tiga namun bisa menampung 500 kg–1 ton ikan segar. Leo mematok harga jual Rp 20 juta–Rp 30 juta per unit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News