kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.950   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Mencicip untung dari resto menu bebek


Jumat, 07 Maret 2014 / 09:53 WIB
Mencicip untung dari resto menu bebek
ILUSTRASI. Periksa Kurs Dollar-Rupiah di BRI Jelang Tengah Hari Ini, Selasa 18 Oktober 2022. KONTAN/Cheppy A. Muchlis


Reporter: Kornelis Pandu Wicaksono | Editor: Rizki Caturini

Beberapa tahun terakhir restoran yang menawarkan kuliner olahan daging bebek sebagai menu utama semakin marak. Kondisi ini didorong oleh penerimaan masyarakat terhadap menu makanan bebek semakin tinggi.

Tengok saja, ada satu lagi restoran yang ikut meramaikan sektor kuliner bebek yakni Rumah Makan Bebek Nusantara. Resto ini sudah berdiri sejak 2010 di Tuban, Jawa Timur. Mohammad Gunawan, General Sales Manager Rumah Makan Bebek Nusantara mengatakan, karena mengusung konsep nusantara, unsur-unsur makanan yang ditawarkan terinspirasi dari menu berbagai daerah seperti bebek rica-rica dan bebek balado. Resto ini juga menyediakan olahan ayam yang serupa dengan bebek.

Setelah internal manajemen cukup solid, untuk mengembangkan usaha, Rumah Makan Bebek Nusantara mulai membuka tawaran kemitraan usaha kepada masyarakat sejak awal tahun ini. Jika tertarik dengan bisnis bebek ini, Anda harus merogoh kocek minimal Rp 75.000.000 untuk biaya franchise. Kurun waktu kerjasama ini selama lima tahun.

Dengan paket investasi sebesar itu, calon mitra akan mendapatkan fasilitas pengawasan usaha dan dukungan pemasaran selama kerjasama berlangsung. Pusat juga akan dibantu mencari pemasok daging bebek dan ayam untuk pengadaan bahan baku. Di luar itu, calon mitra harus menyiapkan dana tambahan sendiri.

Misalnya, untuk pengadaan peralatan restoran, calon mitra harus menyiapkan dana sekitar Rp 126,5 juta. Selain itu, calon mitra juga harus menyiapkan uang sekitar Rp 34,5 juta untuk dana pra-operasional, antara lain untuk pelatihan karyawan dan pendampingan operasional usaha selama sebulan pertama.

Harus ada ciri khas

Untuk pengadaan bahan baku awal dan seterusnya seperti bahan baku bumbu masak, mitra harus membeli dari pusat. "Tapi untuk bahan baku lain seperti daging bebek dan ayam dapat diperoleh mitra melalui penyalur yang dipilihkan oleh pusat," ujar Gunawan.

Hingga saat ini, Bebek Nusantara telah memiliki empat cabang yaitu di Tuban, Bojonegoro dan dua di Yogyakarta. Rinciannya, dua resto milik pusat,  sedangkan dua sisanya merupakan milik mitra.

Satu gerai bisa mengantongi omzet sekitar Rp 60 juta - Rp 100 juta per bulan. Oh ya, mitra juga harus membayar biaya royalti sebesar 5% dari omzet per bulan.

Tahun ini Rumah Makan Bebek Nusantara akan menambah enam cabang baru milik pusat di Semarang, Cilacap, Kebumen, Surabaya, Kediri dan Lamongan.  

Pengamat Waralaba Amir Karamoy menilai, seiring ketatnya persaingan resto bebek, resto baru harus mampu memberikan ciri khusus yang membedakannya dengan kompetitor.

RM Bebek Nisantara          
Jl. Imogiri Timur Km. 6,5 Ngebleng RT. 7 TamananBantul, Jogjakarta. 55191 Tel: 0274-439 6636 / 0811- 2571997

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×