Reporter: Cindy Silviana Sukma | Editor: Rizki Caturini
Minuman dingin aneka rasa kian marak di Indonesia. Bahan bakunya kini juga makin beragam, mulai dari teh, kopi, soda maupun susu. Penggemar minuman ini pun dari semua kalangan usia.
Melihat potensinya yang terus tumbuh, banyak pelaku usaha yang mencoba terjun di bisnis ini. Salah satunya Eko Juni Wahyudi yang menjalankan usaha Roobeans Float Shake di Jawa Timur. Eko mulai merintis usaha ini sejak tahun 2010. Melalui CV Inti Sukses Pratama, Eko pun menawarkan sistem kemitraan untuk usaha ini.
Saat ini, Roobeans telah memiliki 273 mitra yang tersebar di berbagai wilayah seperti Jawa Timur, Jawa Tengah, Pekanbaru, Medan, Manado, Aceh, dan Makassar. Roobeans menawarkan dua menu utama, yakni floats dan shakes dengan 10 varian rasa. Beberapa rasa yang ditawarkan seperti biskuit vanila, wafer vanila, tiramisu blast, vanilla passion yoghurt, dan lain-lain.
Ingin mencicipi manisnya usaha ini? Ada enam paket kemitraan yang tersedia. Pertama, paket customize seharga Rp 4 juta. Paket ini hanya mendapatkan peralatan dasar untuk usaha tanpa booth. Kedua, paket popular senilai Rp 5 juta mendapatkan booth, bahan baku dan peralatan seperti dispenser, ice box, banner dan kaus pegawai. Ketiga, paket standar senilai Rp 6,5 juta akan mendapatkan booth berukuran lebih luas.
Keempat, tipe exclusive seharga Rp 9 juta akan mendapatkan desain booth lebih bagus dan mendapatkan bahan baku milkshake lebih banyak. Kelima , paket outdoor senilai Rp 10 juta dan Keenam, paket premium seharga Rp 16 juta akan mendapat ukuran booth lebih besar lagi, jumlah peralatan dan kuantitas bahan baku yang lebih banyak.
Tidak ada biaya royalti dalam kerjasama ini, tapi mitra harus membeli bahan baku dari pusat.Harga jual minuman ini Rp 5.000 hingga Rp 8.000 per cup. Mitra diprediksi bisa meraup omzet hingga Rp 9,45 juta per bulan. Setelah dikurangi biaya operasional, laba bersih berkisar Rp 1,8 juta−Rp 1,9 juta per bulan. "Balik modal tergantung paket, tapi rata-rata 5 bulan sampai satu tahun," kata dia.
Wahyu mengklaim, Roobeans Float Shake memiliki keunggulan karena menggunakan bahan baku tanpa pemanis buatan.
Jika tertarik, cermati dulu tawarannya. n
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News