kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Pertamina gaet pengusaha muda ramah lingkungan


Rabu, 13 Mei 2015 / 21:18 WIB
ILUSTRASI. SIM Anda Akan Habis Hari Ini? Cek SIM Keliling Bekasi & Bogor Hari Ini (1/12)


Reporter: Jane Aprilyani | Editor: Sanny Cicilia

BANDUNG. Wirausaha muda dari berbagai perguruan tinggi unjuk gigi dalam bisnis ramah lingkungan. Mereka pun menghasilkan barang yang dapat langsung diaplikasikan ke masyarakat.

Salah satu eco-preneur yang menang dalam ajang Pertamina Youth Eco-Preneur Competition adalah Soul Plant, yang mengedepankan acara berkebun kecil anak-anak dan orang tuanya. 

Dengan bidang usaha menanam benih bunga matahari, Tjiu Patrick, CEO Soul Plant mengaku membangun rencana bisnis ini karena kesukaannya dalam hal tanam menanam. "Awalnya karena dari kecil suka menanam," ujar Patrick di Scarlet Hotel, Bandung, Rabu (13/5).

Bisnis yang sudah dijalankan sejak Januari 2015 ini pun sudah dijual di pusat perbelanjaan kota seperti Grand Indonesia dan Pasific Place Mall.

"Tak hanya itu, pembelian juga bisa dilakukan via online," ucap Ester, salah satu Tim Soul Plant. Bahkan, diakui dengan harga promo produk Soul Plant sebesar Rp 199.999, meraih keuntungan omzet yang besar.

Selain tim wirausaha Soul Plant, ada juga Senyum Indonesia Mandiri,  dengan bidang usaha, CV Energon dengan usaha  Saung Pengisian Bahan Bakar Hidrogen (SPBH) Teknologi Eternal Power Generator, The SEM Brothers dengan bidang usaha D'brancho (brancheco-art) dan lainnya.

Fitri Erika, Senior Brand Strategic Development Pertamina mengatakan, produk yang dihasilkan para wirausaha ini secara tidak langsung memberi manfaat ekonomi untuk masyarakat sekitar.

Kompetisi Pertamina Youth Eco-Preneur dibuka sejak 28 Februari 2015, yang diikuti 86 peserta dari 26 perguruan tinggi se-Indonesia. 

Dengan adanya 8 finalis dan tiga pemenang yang diumumkan para juri, diharapkan bisnis dengan konsep ramah lingkungan dapat terus diimplementasikan di kehidupan masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×