kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.313.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sebanyak 25 Pebisnis Muda Siap Unjuk Gigi di Ajang Superpreneur


Jumat, 13 Oktober 2023 / 16:42 WIB
Sebanyak 25 Pebisnis Muda Siap Unjuk Gigi di Ajang Superpreneur
Salah satu peserta SuperAdventure Superpreneur 2023


Reporter: Markus Sumartomdjon | Editor: Markus Sumartomjon

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  Ajang pencarian wiraswasta berbakat yakni SuperAdventure Superpreneur 2023 sudah menjaring 25 finalis. Para finalis merupakan para entrepreneur muda dari berbagai daerah di Indonesia.

Mereka merupakan pemenang dari final regional yang diselenggarakan di  lima regional. Yakni Jawa Barat, luar pulau Jawa, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Jabodetabek.

Adapun babak gand final SuperAdventure Superpreneur 2023 akan digelar pada Minggu, 22 Oktober 2023 di Pos Bloc, Jakarta Pusat.

Nantinya para finalis menjalani proses penjurian. Lantas di tanggal 22 Oktober nanti seluruh finalis akan melakukan showcase yang terbuka untuk umum.  Beragam kategori bisnis bakal diperlihatkan oleh para finalis.  Mulai dari clothing & apparels, cafe & restaurant, creative business, food & beverage, jasa, pertanian, otomotif, hingga manufaktur.

Sammy Bramantyo, Co Founder Lawless Jakarta dan salah satu juri pada babak grand final mengatakan, produk para finalis SuperAdventure Superpreneur 2023 variatif dengan konsep bisnis yang unik. Hal tersebut menjadi tantangan tersendiri baginya dalam proses kurasi dan penjurian.

“Ada bisnis yang menjawab persoalan belakangan ini seperti campaign sustainability, recycle, pemberdayaan pekerja-pekerja lokal, dan lainnya, papar Sammy dalam keterangan, Jumat (13/10).

Baca Juga: Teten sebut pemerintah fokus tingkatkan UMKM dalam ekosistem digital

Sementara Perwakilan SuperAdventure, Aloysius Dwiwoko Hertiyono mengapresiasi 25 finalis . Para finalis tersebut menyisihkan lebih dari 4.000 pebisnis genarsi muda yang mendaftar pada gelaran tahun ini. Ia mengatakan, yang paling utama harus dimiliki oleh para finalis ialah semangat adventurous dan mengangkat local pride. “Potensi dan kualitas entrepreneur muda tahun ini merata di  setiap regional,” tambahnya.

Berbagai ide bisnis kreatif dan inovatif ditunjukkan oleh para peserta. Salah satunya berasal dari kategori creative business, yakni Conture Concrete Lab yang digagas Febryan Tricahyo.

Salah satu finalis dari regional Jawa Barat ini memiliki studio desain produk dan material lab yang dapat mengolah sampah residu menjadi material komponen berbahan dasar beton.

Usaha yang ditekuni Febryan sejak 2010 tersebut, telah digunakan para arsitek kenamaan di berbagai tempat seperti di Gelora Bung Karno Jakarta (outdoor bench), Taman Asean Jakarta, hingga Desa Potato Head, Bali.

Ada lagi dari kategori jasa yaitu Kisai Entertainment yang dikelola oleh Tessa Yadawaputri.

Brand yang lolos sebagai finalis dari regional Jabodetabek ini merupakan rumah produksi komik digital atau webtoon yang telah menghasilkan lebih dari 75 judul dalam kurun waktu kurang lebih enam tahun.

Didirikan sejak tahun 2017, Tessa optimis industri komik dapat duduk sejajar dengan industri kreatif lainnya di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×