kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.287.000   27.000   1,19%
  • USD/IDR 16.718   -17,00   -0,10%
  • IDX 8.337   18,53   0,22%
  • KOMPAS100 1.160   0,24   0,02%
  • LQ45 848   0,76   0,09%
  • ISSI 288   1,37   0,48%
  • IDX30 443   -2,30   -0,52%
  • IDXHIDIV20 511   -0,47   -0,09%
  • IDX80 130   0,11   0,09%
  • IDXV30 137   0,41   0,30%
  • IDXQ30 141   -0,81   -0,57%

Telkom beri sarana UMKM di blanja.com


Kamis, 21 September 2017 / 17:02 WIB
Telkom beri sarana UMKM di blanja.com


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Markus Sumartomjon

KONTAN.CO.ID - Bagi para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), ada kabar baik dari PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom). Perusahaan pelat merah ini memberi bantuan untuk bisa memejeng produk UMKM di situs belanja kelolaan perusahaan ini yaitu blanja.com.  

Menurut Abdus Somad Arief, Direktur Wholesale & Internasional Service Telkom, pihaknya bakal memanfaatkan rumah kreatif BUMN (RKB) bagi para UMKM. Nanti bakal ada pelatihan pemasaran secara online dan cara listing produk di situs blanja.com. "Ini khususnya bagi UMKM binaan RKB BUMN," katanya dalam keterangan tertulis yang KONTAN terima, Kamis (21/9).

Secara lebih rinci bakal ada tiga langkah. Pertama, go modern, yaitu registrasi di situs www.rkb.id serta pelatihan pengelolaan branding. Kedua, go digital, yakni pelatihan aplikasi digital, sosial media dan otomatisasi produk. Ketiga, go online, para pelaku mendapat pelatihan membuat situs, dan listing di blanja.com.

Saat ini, Telkom sudah membangun 37 RKB di seluruh Indonesia dan telah membina 2.857 UMKM.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×