kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45901,12   2,37   0.26%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

RemitPro Gandeng Volopay Guna Perluas Layanan Transfer Uang Ke Luar Negeri


Senin, 03 April 2023 / 14:17 WIB
RemitPro Gandeng Volopay Guna Perluas Layanan Transfer Uang Ke Luar Negeri
ILUSTRASI. RemitPro Gandeng Volopay Guna Perluas Layanan Transfer Uang Ke Luar Negeri.


Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. RemitPro sebagai platform pengiriman uang berbasis teknologi, kembali mengumumkan kolaborasi terbaru dengan Volopay, startup fintech pengelolaan transaksi keuangan, yang akan menjangkau pasar usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) Indonesia. Kerjasama ini dihadirkan sebagai bentuk komitmen RemitPro dalam menyajikan layanan pengiriman uang ke luar negeri yang mudah dan aman terkhusus bagi para pelaku UMKM di Indonesia.

RemitPro yang merupakan salah satu perusahaan afiliasi dari Digiasia Bios, memiliki misi yang sama dalam memperluas edukasi dan literasi keuangan masyarakat guna mendorong terciptanya digitalisasi ekonomi ke seluruh lapisan. Hal ini juga merujuk pada data dari Kominfo di akhir tahun 2022 lalu yang menyebutkan bahwa sektor UMKM masih menjadi tulang punggung di masa pemulihan perekonomian saat ini, sehingga perlu adanya sinergi antar perusahaan guna merealisasikan digitalisasi ekonomi yang berkesinambungan.

“Melihat besarnya pasar UMKM yang menjadi fokus pemerintah, RemitPro dan Volopay akan secara bersama-sama memberikan dukungan kemudahan dalam mengakses pengiriman uang ke luar negeri kepada pengguna jasa khususnya UMKM Indonesia dan juga kepada mereka yang telah bergabung dalam ekosistem kami hingga saat ini,” ungkap Arman Bhariadi, Direktur Utama RemitPro dalam keterangannya, Senin (3/4).

Dukungan yang diberikan oleh kedua perusahaan ini akan berbentuk kerja sama yang berkesinambungan, dimana RemitPro hadir sebagai penyedia layanan pengiriman uang. Sementara Volopay akan mendukung dengan cara memberikan referensi kepada para pengguna layanannya yang memiliki kebutuhan transfer dana ke luar negeri untuk menggunakan layanan RemitPro.

Baca Juga: AC Ventures Masih Getol Membidik Startup Pilihan

Arman juga menyebutkan bahwa Volopay akan membantu RemitPro mengumpulkan data, informasi serta dokumen yang dibutuhkan untuk proses transfer dana yang akan dilakukan oleh Remitpro, sehingga proses transaksi yang dilakukan RemitPro akan menjadi lebih mudah, cepat dan aman. Dukungan sistem layanan pengiriman uang dari RemitPro ini juga dapat membantu pengguna setia RemitPro yang direferensikan oleh Volopay dalam melakukan pengiriman uang ke beberapa negara tujuan utama untuk bisnis, seperti Amerika
Serikat, India, Singapore, Taiwan, Malaysia, China, dan Hongkong.

Dari kerja sama ini juga, RemitPro yang memfasilitasi proses kiriman uangnya, berfokus pada transaksi bisnis yang dilakukan oleh para pelaku UMKM Indonesia. Arman mengatakan layanan ini akan berfokus pada transaksi pembayaran tagihan atas pembelian barang atau jasa di luar negeri, pembayaran gaji, serta pembayaran lainnya yang berkaitan dengan pemenuhan kewajiban atas perjanjian antara pengirim dan penerima dana.

Penandatanganan kerja sama antara RemitPro dan Volopay ini telah dilakukan oleh Arman dan juga Rohit Bhageria selaku Founding Member & EVP Volopay, pada hari Jumat, 24 Maret lalu. 

“Kami sepakat bahwa selain untuk mendorong digitalisasi perekonomian pada sektor UMKM, kerjasama ini diharapkan dapat memperluas jaringan sistem RemitPro serta kemudahan proses pengiriman uang bagi pengguna jasa layanan pengiriman uang di Indonesia dimana Volopay membantu dengan cara merekomendasikan layanan kami kepada pengguna jasa tersebut,” tutup Arman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×